Baca Nih! Penyebab Kenapa BRImo Tidak Bisa di Update
Aplikasi BRImo tidak bisa di update |
PAMERANLAWAN.COM - Masalah kenapa BRImo tidak bisa di update memang sering ditanyakan oleh pengguna. Karena masalah tersebut akan membuat pengguna tidak dapat membuka aplikasi BRImo.
BRImo adalah aplikasi perbankan seluler dari BRI. Aplikasi yang satu ini dirancang untuk memberikan pengguna cara yang nyaman dan aman untuk mengelola keuangan mereka secara mobile.
Karena fungsinya yang begitu sentral, melakukan pembaruan aplikasi BRImo sangatlah penting. Karena nantinya kamu akan mendapatkan aplikasi yang memiliki fitur super banyak dan terkini.
Terlebih lagi pembaruan aplikasi bisa kamu lakukan melalui berbagai cara. Misalnya saja dengan mengunduhnya lewat Play Store, App Store, hingga toko aplikasi. Intinya sih proses pembaruan mudah banget dan bisa kamu coba sendiri.
Cara Update BRImo Melalui Google Play Store
Memperbarui aplikasi sebenarnya sangat mudah sekali. Bahkan kamu bisa melakukannya lewat Google Play Store. Kamu hanya perlu mencari aplikasinya saja, kemudian lakukan pembaruan. Adapun untuk tahapan pembaruan aplikasi bisa kamu simak sebagai berikut.
- Langkah pertama, silahkan kamu buka Google Play Store di smartphone Android masing-masing.
- Selanjutnya kamu perlu mengetikkan kata kunci "BRImo" di kolom pencarian.
- Nantinya akan muncul aplikasi BRImo dari Bank BRI.
- Langkah selanjutnya kamu klik aplikasi tersebut, lalu klik "update" atau "perbarui aplikasi".
- Tunggu proses pembaruan aplikasi BRImo selesai.
- Apabila telah selesai, maka proses update telah berhasil. Kamu bisa langsung menggunakannya secara langsung.
Alasan Kenapa BRImo Tidak Bisa di Update
Aplikasi BRImo |
Dalam ranah digital, pembaruan identik dengan perbaikan. Umumnya pembaruan akan membawa fitur yang semakin meningkat. Sistem keamanan dan semua sistem di aplikasi juga akan semakin bagus.
Pembaruan aplikasi tentu sangat bagus dan perlu kamu update setiap saat. Namun terkadang banyak sekali pengguna yang mengalami error dan gagal melakukan pembaruan. Berikut ada beberapa alasan tidak bisa update BRImo versi terbaru, antara lain:
1. Koneksi Internet Bermasalah
Sebelum mencari penyebab lain, pastikan bahwa koneksi internet kamu telah stabil. Aplikasi BRImo memerlukan koneksi yang baik untuk memproses pembaruan dengan lancar. Jika koneksi internet tidak bagus, maka proses pembaruan tidak akan bisa terlaksana dengan baik.
2. Perangkat Lunak Tidak Support
Umumnya perangkat lunak seperti OS pada smartphone sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pembaruan aplikasi. Jika sistem operasi pada Hp kamu merupakan versi lawas, bisa saja hal ini menjadi penyebab utama aplikasi BRImo kamu tidak dapat diperbarui. Karena umumnya terdapat tingkatan versi OS khusus untuk menjalankan aplikasi.
3. Masalah Teknis pada Perangkat Anda
Beberapa masalah teknis pada perangkat Hp ternyata bisa membuat aplikasi BRImo gagal diperbarui loh. Misalnya saja seperti pengaturan yang salah atau penyimpanan penuh. Jika yang terjadi adalah masalah seperti itu, maka kamu perlu lebih detail lagi dalam mengatur ponsel.
4. Pembatasan oleh Google Play Store atau App Store
Terkadang, faktor eksternal turut serta pada kegagalan pembaruan aplikasi. Misalnya saja pembatasan dari toko aplikasi yang kerap menghambat pembaruan BRImo dengan lancar. Masalah seperti ini umumnya akan terjadi dan terdapat tulisan 'tidak dapat memperbarui'.
5. Kelalaian Pengguna
Dalam beberapa kasus, akar masalah mungkin disebabkan oleh kelalaian pengguna. Misalnya saja pengguna mengabaikan langkah-langkah sederhana, seperti memperbarui sistem operasi atau memastikan ruang penyimpanan yang cukup. Kalau masalah seperti ini, sebaiknya cek lagi kondisi ponsel dan cara yang kamu gunakan.
6. Aplikasi BRImo Gangguan
Terakhir, bisa saja masalah gagal pembaruan terjadi akibat BRImo tengah gangguan. Masalah seperti ini terjadi karena adanya maintenance pada aplikasi BRImo. Jika yang terjadi adalah maintenance, maka setelah update BRImo tidak bisa login. Kamu hanya perlu menunggu hingga proses maintenance selesai.
Tips Mengatasi Update BRImo Terbaru yang Gagal Terus
Masalah gagal update aplikasi ternyata bisa banget untuk kita atasi dengan mudah. Karena nantinya proses ini tidak memerlukan peralatan yang sulit. Kamu bisa menerapkan beberapa tips berikut agar aplikasi BRImo bisa diperbarui dengan lancar.
Langkah 1: Periksa Koneksi Internet
Pastikan kamu terhubung ke jaringan internet yang stabil. Karena bagaimanapun juga, koneksi yang stabil akan membuat aplikasi berjalan dengan lancar. Jika koneksi kamu bermasalah, maka periksa router atau hubungi penyedia layanan internet dengan segera.
Langkah 2: Perbarui Aplikasi BRImo
Buka toko aplikasi di perangkat kamu, lalu perhatikan apakah ada pembaruan untuk BRImo atau tidak. Jika ada, maka silahkan instal pembaruan tersebut hingga selesai. Kamu hanya perlu memperbarui aplikasi ini seperti hendak mengunduhnya lagi.
Langkah 3: Periksa Pengaturan Perangkat
Pastikan tidak ada pengaturan yang salah atau pembatasan yang mencegah BRImo diperbarui. Jangan lupa juga untuk memeriksa pengaturan penyimpanan dan pastikan masih ada ruang yang cukup. Cara sederhana seperti ini sangat berguna sekali agar BRImo dapat diperbarui dengan lancar.
Langkah 4: Restart Perangkat Anda
Terkadang, restart perangkat dapat menyelesaikan masalah teknis pada smartphone. Kamu bisa mematikan perangkat selama beberapa detik, kemudian nyalakan kembali. Dengan cara seperti ini, maka aplikasi BRImo dapat kamu perbarui tanpa ada kendala.
Kesimpulan
Sekarang sudah tahu alasan kenapa BRImo tidak bisa di update? Kamu juga tahu cara untuk mengatasi masalah tersebut. Silahkan ikuti saja panduan di atas agar nantinya kamu bisa menyelesaikan permasalah pada aplikasi BRImo. Semoga artikel kali ini bisa memberikan manfaat dan wawasan untuk kita semua.