7 Cara Mengosongkan Ruang Penyimpanan Tanpa Menghapus Aplikasi
mengosongkan penyimpanan |
PAMERANLAWAN.COM - Pusing yah, cari cara mengosongkan ruang penyimpanan tanpa menghapus aplikasi? Tenang, kami punya solusinya yang bisa kamu praktekkan dengan mudah.
Saat Hp kita memiliki notifikasi bahwa penyimpanan penuh, dunia terasa sesak. Bagaimana tidak, kita jadi terhambat dengan masalah penyimpanan penuh yang membuat hp lemot.
Penyebab Ruang Penyimpanan Smartphone Penuh
Kondisi di mana kapasitas penyimpanan internal pada sebuah Hp telah terisi hingga batas maksimal akan menyebabkan lemot. Selain itu masalah ini juga menimbulkan kegagalan sistem yang membuat aplikasi tidak bisa dibuka.
Umumnya masalah penyimpanan penuh terjadi pada hp dengan memori internal yang minim. Kalau kamu mengalami masalah seperti ini, sebaiknya simak penyebabnya di bawah ini ya!
1. Foto dan Video
Foto dan video adalah salah satu penyebab utama penyimpanan cepat penuh. Hal ini karena biasanya memiliki ukuran file yang besar, terutama jika diambil dengan resolusi tinggi.
Misalnya saja foto dengan resolusi 12 megapiksel bisa berukuran 3-5 MB per foto. Sementara video 4K berdurasi satu menit bisa berukuran ratusan megabyte.
Selain itu, aplikasi kamera bawaan hp seringkali punya fitur edit dari foto dan video. Hal ini tentu bisa menambah penggunaan ruang penyimpanan pada smartphone yang kamu gunakan.
2. File Download
Berkas yang kita download dari internet, seperti dokumen PDF, musik, film, atau aplikasi tambahan, juga bisa memenuhi ruang penyimpanan. Misalnya, sebuah film dengan resolusi HD bisa berukuran 1-2 GB. Musik dalam format MP3 biasanya berukuran 3-5 MB per lagu. Selain itu, file update atau patch untuk aplikasi dan game juga bisa cukup besar dan memakan banyak ruang.
3. Pesan dan Lampiran
Bagi kamu yang masih berkirim pesan pakai pesan teks SMS dan lampiran, mungkin ini jadi salah satu penyebabnya. Pesan teks yang kita kirim dan terima setiap hari, terutama yang berisi lampiran gambar, video, atau dokumen, bisa terkumpul dan memakan ruang penyimpanan.
Misalnya, satu foto yang dikirim melalui WhatsApp bisa berukuran 2-3 MB, dan jika kita menerima banyak pesan dengan lampiran, ukuran totalnya bisa sangat besar. Percakapan yang panjang dengan banyak media juga bisa membebani penyimpanan.
4. Aplikasi Sosial Media
Sadar atau tidak, aplikasi sosial media seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp menyimpan banyak data untuk mempercepat penggunaan. Data ini berupa cache, media yang diunduh, dan percakapan.
Misalnya, Instagram menyimpan cache dari foto dan video yang kita lihat untuk mempercepat loading saat kita membukanya lagi. WhatsApp menyimpan salinan media yang kita terima dalam obrolan, yang bisa berjumlah ratusan megabyte atau bahkan gigabyte.
5. Update Sistem dan Aplikasi
Pembaruan sistem operasi dan aplikasi biasanya membutuhkan ruang tambahan untuk proses penginstalan. Sistem operasi yang lebih baru atau aplikasi yang lebih canggih memerlukan lebih banyak ruang. Contohnya, update iOS atau Android sering kali memerlukan beberapa gigabyte ruang kosong untuk mengunduh dan menginstal pembaruan.
6. Data Cache dan File Sementara
Seperti yang telah kami singgung sebelumnya, aplikasi sering menyimpan data sementara, atau cache, untuk mempercepat proses tertentu, seperti membuka aplikasi atau memuat halaman web.
Jika data cache ini tidak dibersihkan secara berkala, ukurannya bisa menjadi sangat besar. Misalnya, browser internet bisa menyimpan ratusan megabyte cache dari situs yang sering kita kunjungi.
7. Aplikasi dan Game Besar
Beberapa aplikasi dan game memiliki ukuran file yang sangat besar. Contohnya, game dengan grafis tinggi seperti PUBG atau Call of Duty bisa berukuran lebih dari 1-2 GB. Selain itu, aplikasi seperti suite office atau aplikasi editing video juga bisa berukuran besar.
Terutama jika aplikasi tersebut menyimpan file proyek atau media di penyimpanan internal. Jika kita memiliki banyak aplikasi dan game seperti ini, ruang penyimpanan bisa cepat terisi penuh.
Cara Mengosongkan Ruang Penyimpanan Tanpa Menghapus Aplikasi
penyimpanan Hp |
Setelah kamu memahami beberapa penyebab masalah penyimpanan penuh, sekarang kamu perlu tahu solusinya. Sebenarnya solusinya mudah banget kok, kamu bisa mengikuti tahapan yang telah kami rangkum di bawah ini.
1. Pindahkan File ke Memori Eksternal
Langkah pertama gunakan kartu microSD untuk memindahkan foto, video, musik, dan dokumen ke penyimpanan eksternal. Kamu juga bisa gunakan layanan penyimpanan cloud seperti Google Photos atau Dropbox.
Selain itu, untuk aplikasi yang telah terinstal, cobalah gunakan seperlunya. Kalau Hp kamu mendukung, pindahkan penyimpanan aplikasi ke memori eksternal agar hp bisa lebih kencang.
2. Hapus Cache Aplikasi
Cache adalah data sementara yang disimpan oleh aplikasi untuk mempercepat aplikasi. Untungnya cache ini dapat kita hapus dengan aman tanpa mempengaruhi data aplikasi.
Untuk menghapus cache aplikasi, silahkan buka Pengaturan > Aplikasi > [Pilih aplikasi] > Penyimpanan > Hapus Cache. Dengan begitu ruang penyimpanan Hp kamu bisa lebih longgar.
3. Hapus File Sampah
File sampah adalah file yang tidak lagi diperlukan, seperti file unduhan, file sementara, dan file log. Bahkan ada juga file sampah seperti .thumbnails di bagian folder DCIM maupun folder Video, Untungnya file sampah dapat dihapus dengan aman menggunakan aplikasi pembersih file bawaan atau aplikasi pihak ketiga.
4. Hapus Foto dan Video dari Aplikasi SMS
Kalau ini si khusus untuk kamu yang masih menggunakan aplikasi SMS ya. Biasanya foto dan video yang diterima melalui aplikasi SMS dapat memakan banyak ruang penyimpanan. Hapus saja foto dan video yang tidak lagi Anda perlukan dari aplikasi tersebut secara berkala.
5. Hapus Database WhatsApp
Database WhatsApp dapat memakan banyak ruang penyimpanan, terutama jika Anda memiliki banyak grup dan percakapan. Kamu bisa menghapusnya dengan aman tanpa masalah sama sekali. Untuk menghapus database WhatsApp, buka WhatsApp > Pengaturan > Akun > Penyimpanan > Hapus Data Chat.
6. Nonaktifkan Fitur Unduhan Otomatis
Beberapa aplikasi, seperti YouTube dan Netflix, biasanya memiliki fitur unduhan otomatis untuk disimpan offline. Nah kamu perlu me-nonaktifkan fitur unduhan otomatis untuk menghemat ruang penyimpanan. Hal ini juga berguna agar penyimpanan lebih hemat dan Hp tetap awet bertahun-tahun.
7. Gunakan Aplikasi Lite
Banyak aplikasi populer memiliki versi lite yang menggunakan lebih sedikit ruang penyimpanan dan data. Misalnya saja seperti Facebook lite, Instagram lite, Shopee lite, Tiktok lite, dan lainnya. Silahkan gunakan aplikasi lite untuk menghemat ruang penyimpanan dan data.
Terdapat banyak sekali cara mengosongkan ruang penyimpanan tanpa menghapus aplikasi yang bisa kamu terapkan. Kamu juga sudah tahu penyebabnya, silahkan analisa sendiri apa yang menjadi masalah di hp milikmu. Semoga informasi kali ini bisa memberikan manfaat ya!